19 Jul 2017

Tempat Wisata Lokal Rasa Internasional di Bintan

Coba ketik Bintan di kolom pencarian instagram. Entah apa reaksi teman-teman, tapi mata saya seakan-akan berkata wow karena pupilnya mulai membesar, saya excited.. Wahh.. bagus-bagus ya pemandangannya..

Bukannya tidak tahu mengenai pulau Bintan, iya saya tahu ada di kepulauan Riau, tapi banyak hal yang baru saya ketahui (terutama mengenai wisatanya), salah satunya adanya kolam renang air asin raksasa pertama di asia tenggara! Ihh.. keren yaah..


Nanti saya ceritain deh seberapa ndesonya saya, seiring teman-teman baca wish list yang saya buat jika mengujungi pulau Bintan nanti. Bisa deh diajukan ke Abang yang kalau wisata itu maunya gak hanya pantai saja, soalnya di Sulawesi Tenggara juga udah banyak katanya.

Baca Juga: 

Jadi apa saja wish list saya? Yuk baca, kali aja teman-teman juga tertarik..

1.Lagoi
Lagoi adalah tempat yang tidak bisa dilewatkan saat berkunjung ke Pulau Bintan. Terletak di Kabupaten Bintan, Kecamatan Bintan Utara, Lagoi merupakan sebuah kawasan wisata terpadu yang terbilang cukup lengkap, kawasan ini adalah kawasan wisata internasional. Jadi jangan heran jika dikelola dengan baik dengan pengamanan yang cukup ketat.

Biaya masuk kawasan ini sih hanya Rp. 5000 saja, tapi pemeriksaannya cukup baik. Demi keamanan bersama kaan...

Di kawasan Lagoi ini terdapat mall, danau buatan, lapangan golf, banyak pantai dan resort yang tersedia. Tapiii.. sejauh yang saya baca sih untuk ke resortnya harus jadi tamu dulu baru boleh menikmati fasilitas terutama private beach-nya, duh.. sayang iih.. padahal kalau lihat foto-foto pemandangan dan fasilitas yang disediakan resort yang berada di sana itu instagram-able banget loohh.. *Teteup yaah! LOL

Banyak sih yang bikin saya tertarik, tapi so far ada 2 yang sangat menarik perhatian saya secara lebih khusus (letaknya masih di kawasan Lagoi juga):

2. Lagoi Bay
Sumber: jalanrina.com

Nah, foto di atas adalah salah satu land mark di Lagoi Bay. Sama seperti nama pantainya yang bebas diakses. Di pantai ini pengunjung bisa berenang, snorkeling, kayak, jetski dan menikmati fasilitas lain yang terbilang lengkap. Tentunya untuk menikmati fasilitas tambahan tersebut ada biaya yang harus dikeluarkan.

3. Treasure Bay
Treasure Bay juga terletak di kawasan Lagoi. Tepatnya di Jalan Raya Haji KM 01, Teluk Sebong. Di Treasure Bay inilah terdapat kolam renang air asin raksasa terbesar pertama se-asia tenggara. Nama kolam reangnya adalah Crystal Lagoon.

Sumber: Instagram @rizkyekasaputra28
Kalau gak dibilangin ini di Bintan, saya pasti pikirnya ini di Luar Negeri.. Ckck..

Crystal Lagoon ini besarnya mencapai 6,3 hektar dengan kapasitas sebanyak 115.060.000 liter air. Kolamnya dibuat persis menyerupai pantai yang bertingkat kedalamannya, tidak lupa pasir putih di sekelilingnya. Airnya yang berwarna biru dan sarana water sport seperti water jet, sky waterspeed boat tenaga matahari, kolam balon untuk anak, sepeda air, luncuran dan banyak fasilitas untuk bersenang-senang di air lainnya.. benar-benar bikin mupeng.. Sumpah!! *Droll

Apa lagi yang menarik di Treasure Bay ini?

The Canopi!

The Canopi adalah penginapan yang terletak tepat di samping Crystal Lagoon. Dengan konsep penginapan GlamCamp, The canopy ini dilengkapi dengan listrik, pendingin udara dan wifi.. Wifi ya.. bukan wife..Ehm..

Pokoknya the canopy ini bagus pake banget, lihat aja deh foto-fotonya..
Kamar di The Canopi

Kamar mandinya "alami" yahh?
(All credit on pic)

MUPENG KAGAK? T_T

Udah ya move on.. mari ke wisata alam yang benar-benar alami..

4. Desa Sebong Pereh
Desa Sebong Pereh atau yang juga disebut Desa Berakit ini adalah sebuah desa wisata yang terletak di Teluk Sebong Kepulauan Riau. Disebut Desa Berakit karena di desa ini bermukim para suku laut yang masih menggunakan alat-alat tradisional untuk melaut.

Seperti tempat tinggal para nelayan atau penduduk di pesisir pada umumnya, rumah mereka akan dibangun dengan model rumah panggung. Bedanya, di musim teduh mereka akan banyak menghabiskan waktu di atas laut, dengan menggunakan kapal yang memiliki atap persis seperti atap rumah. Atap itu juga yang berfungsi sebagai dinding. Di atas kapal itulah mereka memasak dan beraktivitas.

Sumber: nyiksakamera.wordpress.com

Dua hal yang menarik untuk saya adalah adanya wisata memancing dan patung penyu berukuran besar di tepi pantai Desa Sebong Pereh tersebut. Ada wisata mangrove juga sih.. tapi skip dulu deh, di Kendari juga ada. ^^


Yang biasa ke luar negeri cari patung-patung gede juga ada lohh di desa ini. Namanya patung Guang Sheng Di Jun. Patung ini dipahat oleh pemahat dari negeri Tiongkok.

Sumber: robbihafzan.wordpress.com
Jadi ingat Batu Caves deh kalau lihat patungnya.. :)

5. Gurun Pasir Bintan
Destinasi yang jauh dari air nih.. Gurun Pasir Bintan, sebuah tempat bekas tambang bauksit yang menyisakan gundukan-gundukan pasir. Tidak hanya gundukan, pasirnya kemudian mempunyai garis-garis alami yang dibentuk oleh air hujan yang turun dan mengalir.

Gurun pasirnya tidak hanya berwarna kekuningan saja tapi ada yang berwarna pink bahkan cenderung berwarna keunguan.

Sumber: generation-g.id

Diantara gundukan gurun pasir ini, ada 2 gundukan yang tinggi dan kemiringannya menyerupai gunung, bisa jadi tantangan sendiri untuk yang suka tantangan. *Onta mana Onta! :D

Oh ya, Gurun Pasir ini tepatnya terletak di Jl. Raya Busung, Busung, Seri Kuala Lobam, Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau. 
Ke sini aja ya, gak usah ke luar negeri cari gurun pasir.. ^^
***

Sebenarnya masih banyak sih wisata di kepulauan Bintan ini, ada pantai yang mempunyai bebatuan besar seperti di Belitung juga lho, letaknya di pantai Trikora satu ( Pantai Trikora ada empat bagian) dan di pantai Senggiling. Dan banyak lagi tempat wisata yang bisa bikin mupeng. Tapi saya harus fokus. Gimana mau merencanakan liburan (yang entah kapan bisa terwujud) kalau gak fokus kan?

Wish list sudah banyak ada, saatnya cek tiket dan penginapan, bisa kali ya sekalian nginap di The Canopi itu.. Hihi..

Selama ini saya dan suami pakai Traveloka kalau beli tiket dan reservasi penginapan, seperti honeymoon kemarin, we totally depend on this aplication, mudah dan murah soalnya. Yang kemarin sih saya serahkan sepenuhnya reservasinya ke Abang tersayang (disayang-sayang dulu, kali aja dapat ACC dari Abang :p).

Nah, setelah saya mendalami aplikasi lebih jauh, tenyata aplikasi ini menyediakan paket tiket hotel traveloka! Baru niihh.. Jadi booking-an penerbangan bisa sekaligus dengan penginapannya, lebih hemat waktu dan jatuhnya lebih murah. Aiihh.. mayan banget kan buat jajan es lilin di kawasan Lagoi nanti *Emang ada yang jualan? Udah Iyain ajaahh.. Hihi..


Intinya wajib banget mempertimbangakan penawaran paket yang ada di aplikasi traveloka itu, yang suka jenjalan biasanya sudah punya dong aplikasinya.. Cobain deh.. Biar hemat waktu dan uang tentunya! ^^

Abang mana nih? Baca kan? ACC kagak? :p

Sumber:
https://www.treasurebaybintan.com/about-us/introduction-treasure-bay-bintan

http://pulaubintanbatam.blogspot.co.id/2017/05/desa-wisata-sebong-pereh.html

Video MTMA Spesial Lebaran di Bintan

8 comments:

  1. Kolam renang air asin? Gimana itu diii, ndk skalian laut sajakah, xixixixix.

    Tp aslii kereen2 dii, huaaaaaaa.. Ndk boleh mupeng #ehh ��

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pasti ada sensasinya sendiri sih kolam renangnya itu, fasilitas sport waternya misalnya..

      Delete
  2. ihhh, kerennya itu Treasure Bay pwa. walau gak pandai berenang saya juga mau dong mandi di situ, hihihi :D

    ReplyDelete
  3. Gurun pasirnya udah kayak di Timur Tengah aja,ya. Banyak lokasi wisata di Bintan yang bagus, tapi jarang yang share di sosmed. Jadinya kurang ter ekspos.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Benar, tempat wisata keren punya Indonesia lhoo!

      Delete

Terima kasih sudah membaca, mohon untuk tidak berkomentar sebagai Unknown atau Anonymous. Komentar dengan link hidup dan broken link akan dihapus, jadi pastikan untuk mengetik alamat blog dengan benar ya.

Untuk teman-teman yang mencari kontak saya tapi membaca melalui HP, silakan klik versi website, bisa dilihat laman kontak, atau menghubungi melalui sosial media yang tertera di sebelah kanan tampilan blog.

Jangan lupa difollow yaa.. ^^

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...