18 Apr 2020

Kamu, Nanti Akan Seperti Apa?

Kamu..
Nanti..
Akan seperti apa?


Bukan.. bukan fisikmu
Tapi sifatmu
Pembawaanmu..
Cintamu padaku..

Akankah kau akan menjadi pujangga yang tak bisa tenang jika tak membalas puisi atau tulisan yang kutuliskan untukmu?
Akankah kau akan menjadi pujangga perapal kata maaf dan terima kasih?
Ataukah kau akan melukaiku dengan kata "apaan sih?"

Seharian ini aku membaca buku, buku dari seorang suami yang menuliskan banyak rasa cintanya kepada istri dan anak-anaknya, keluarga dan nyanyian mereka tentang kehidupan percintaannya.
Pikiranku terbang, membayangkanmu nanti, akan seperti apa?

Imam yang romantis hanya kepada istrinya, begitu aku diam-diam mewujudkanmu dalam pikiranku. Rasanya aku harus siap-siap jatuh cinta setiap hari jika semuanya terwujud. 

Kamu..
Nanti..
Pasti yang terbaik
Aku selalu percaya itu. :)

Baubau, 09.31 29 Desember 2015
Syahdu membaca buku Rumah Tangga

***

Hari ini kami yang sedang LDM membahas insomnia yang tiba-tiba saja 2 malam ini hinggap pada Abang, saya tanyailah:

🧕: "Jadi insomnia ngapain? Nonton?"
👳: "Nggak, baca blok Adeklah."
🧕: ....

Aslinya saya mau terbang rasanya. Terharu banget. Dan sayapun jadi ingat pernah tulis sesuatu tentang bayangan (tepatnya harapan kali yak) jodoh di masa mendatang. Apakah dia akan menyukai tulisan-tulisan saya? Apakah dia akan bergidik membaca tulisan istrinya yang sok puitis?

Alhamdulillah, sejauh ini dia termasuk penyuka (bisa disebut fans gak Beb? 😝) tulisan-tulisan saya, puisi, bahkan jokes receh yang sering nyelip diantara paragraf tulisan.

Thanks juga Beb, jadi ingat ternyata belum posting tulisan ini. Entah kenapa dulu gak diposting, takut di-bully kali yee.. Sama anak jaman now ntar dibilang bucin. Wkwk..

Love you to moon and back! Ngarti kagak Beb? Batu Caves aja deh biar kelar. Wkwk.. Love you Beb. 😘

Read more
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...